This and That Journal
How about this? Or may be you want that so much?

Vextric Superbike

Category: By Mossthemost
Bumi mulai memanas karena tingkat polisi yang semakin mengkhawatirkan di dunia ini. Hal ini juga dipicu karena jumlah kendaan bermotor meningakat begitu tajam. Walaupun beberapa pabrik kendaraan bermotor sudah menciptakan kendaraan bebas polusi tapi jumlah kendaraan ini masih terlalu sedikit dan harganya masih terlalu mahal.

Tidak ada salahnya jika saya coba untuk memperkenalkan salah satu produk kendaraan ramah lingkungan ini. Kendaraan yang satu ini bukan sembarang kendaraan ramah lingkungan, tapi juga sebuah kendaraan yang sangat cepat. Sebut saja Vectrix Superbike, dari namanya kita sudah dapat menebak kendaraan tersebut adalah sebuah motor superbike.

Betul sekali, Vectrix Superbike adalah sepeda motor elektrik yang memiliki performa tinggi pertama kali didunia ini! Motor ini juga bisa digeber hingga mencapai top speed 124 mph. Tongkrongannya pun tidak kaku, lihat saja foto yang terdapat dalam box, terlihat begitu futuristik bukan? Dan satu yang harus di ingat, Vetrik Superbike menggunakan sasis kerangka yang terbuat dari alumunium super ringan!

Lalu bagaimana dengan harganya? Sebuah pertanyaan bagus! Motor berbahan bakar listrik ini dibandrol dengan harga ± Rp 702 juta. Dan kabarnya motor ini hanya diproduksi sebanyak 500 unit saja. Hmmm...tampaknya kita harus meninju lagi misi Global Warming yang sedang digalakan saat ini! (boleh)
 

0 comments so far.

Something to say?